Rabu, 05 Januari 2011

Waspadai Kecanduan Internet


Sebelum membaca sejumlah informasi, saya tidak menyangka kalau kecandunan internet dikategorikan sebagai sebuah penyakit. Penyakit kecanduan internet (Internet Addiction Disorder) atau IAD adalah pemakaian komputer secara berlebihan sehingga mengganggu kehidupan sehari-hari. Pemakaian komputer menjadi sebuah keharusan yang mendominasi kehidupan pecandu. Para pecandu Internet menjadikan internet sebagai prioritas yang lebih penting dibanding keluarga, hubungan sosial, kesehatan dan pekerjaan. Sama halnya seperti judi, main game berlebihan, kecanduan seksual, atau belanja yang wajib. Kebanyakan orang online yang dianggap kecanduan kemungkinan mengalami sebuah gangguan berupa keinginan untuk tidak ingin berurusan dengan masalah-masalah lain dalam hidup mereka. Masalah-masalah ini bisa berupa depresi, kecemasan, stres, pengangguran, kesehatan dan masalah kecacatan, atau masalah hubungan.

Internet menjadi sebuah perangsang khusus untuk sampai pada sebuah keadaan dimana kebutuhan akan “suplai” terus-menerus menjadi fokus kehidupan yang utama dan satu-satunya. Para ahli kesehatan jiwa bersilang pendapat apakah kecandungan internet benar-benar ada. Yang menimbulkan perselisihan adalah apakah orang bisa kecandungan karena internet itu sendiri, atau justru karena rangsangan dan informasi yang disediakan oleh web. Terdapat lebih banyak rangsangan di dunia online. Dengan demikian lebih banyak aktivitas otak yang digunakan, dibanding ketika hanya menonton televisi.

Mengapa Internet menyebabkan kecanduan berat?

Diantara salah satu penyebab utamanya adalah interaksi sosial. Sosialisasilah yang membuat internet begitu mencandu. Jejaring sosial semakin berkembang. Kita semua butuh untuk berinteraksi dengan orang lain. Apakah itu lewat surel (e-mail), forum, chatting, atau game online, orang-orang menghabiskan waktunya dengan bertukar informasi dan saling memberi dukungan dengan orang-orang yang menyukai mereka. Bahkan jika Anda memiliki sebuah bisnis online, Anda juga akan menghabiskan waktu beriklan dalam bentuk sosialisasi untuk mengirim trafik ke situs Anda.
Karena sudah dikategorikan sebagai penyakit, maka kecandunan internet tentu tidak bisa dipandang enteng, sebab seperti penyakit-penyakit yang lain, imbasnya akan sangat besar.

Lalu apakah Anda kencanduan Internet? Untuk mengetahuinya nantikan postingan berikutnya tentang tes online untuk mengetahui sudah sejauh mana Anda kecandungan internet.



Artikel Lainnya



Andi Syahruddin