Rabu, 05 Januari 2011

Cara Menyimpan File Java Script di Google Code

Google Code adalah web milik google yang memberikan jasa hosting atau penyimpanan data di internet dengan gratis. Kita dapat menyimpan Java script di hosting-hosting yang berbayar ataupun yang gratis seperti ripway.com atau fileave.com, satu lagi yang perlu anda pertimbangkan yaitu menyimpan Java Script di Google Code. Cara menyimpan java script sangat mudah, sobat tinggal mengikuti langkah langkah di bawah ini:

  • 1. Untuk dapat menggunakan google code, teman-teman harus mempunyai account di google dulu. Oleh karena itu silakan login ke blogger.com dulu.
  • 2. Buka website Google Code
  • 3. Klik "New Project".


  • 4. Lalu isilah form yang kosong untuk membuat account baru, jika sudah klik "Creating Project"


  • 5. lalu anda akan masuk ke halaman google code yang baru saja kita buat. Untuk mengupload file java script, silakan menuju ke menu Download.


  • 6. Lalu klik "New Download".


  • 7. Isi form tentang  file java script yang akan kita upload. Apabila selesai, klik "Submit File".


  • 8. File Java Script telah selesai di upload. Untuk mendapatkan alamat url java script klik saja pada nama file.



  • 9. Lalu, akan terbuka halaman seperti berikut, dan klik kanan pada file lalu pilih Copy link address/Location.


  • 10. Simpan kodenya dengan format:
<script src='ALAMAT LINK FILE JS ' type='text/javascript'/>



Artikel Lainnya



Andi Syahruddin